Categories

Pentingnya Digital Branding  Untuk Menunjang Kesuksesan  Bisnis
Pentingnya Digital Branding Untuk Menunjang Kesuksesan Bisnis

Di tengah perkembangan teknologi internet yang semakin pesat, digital branding menjadi salah satu hal penting yang dapat menunjang keberhasilan bisnis online. Hal ini dikarenakan sebagian besar orang telah menggunakan internet setiap hari dan setiap saat. Bahkan berdasarkan data internetworldstats, pengguna internet Indonesia mencapai 212,35 juta jiwa pada Maret 2021. Dari jumlah data tersebut, Indonesia berada di urutan ketiga dengan pengguna internet terbanyak di Asia.


Fakta bahwa Indonesia berada di urutan ketiga dengan pengguna internet terbanyak di Asia dapat menjadi peluang para pemilik bisnis online untuk dapat memperkenalkan bisnisnya dan menjangkau lebih banyak pembeli melalui digital branding. Digital branding adalah teknik manajemen yang memadukan antara kegiatan branding dengan media digital (internet) untuk memperkenalkan bisnis ke banyak orang.

Bayangkan jika Anda adalah pemilik bisnis tas wanita merek lokal yang berpusat di kota A. Dengan pemanfaatan internet melalui digital branding, Anda tidak hanya melakukan branding dan menjangkau pembeli yang berada di kota A saja, tetapi hingga ke seluruh Indonesia.

Berikut penjelasan pentingnya digital branding untuk menunjang kesuksesan bisnis Anda:

  • Pesan tersebar dengan cepat. 
    Internet dapat membantu pemilik bisnis untuk dapat menyampaikan pesan dalam bentuk pengenalan produk hingga promosi dengan mudah ke seluruh pembeli di berbagai daerah.
  • Memperluas jaringan. 
    Jika digital branding yang Anda bangun sudah kuat dan dapat memanfaatkan berbagai platform online dengan maksimal, tentu Anda akan lebih mudah untuk memperluas jaringan bisnis.
  • Membuat brand lebih mudah diingat. 
    Anda dapat melakukan digital branding di berbagai platform online agar pembeli semakin sering terpapar informasi mengenai bisnis Anda dan dapat menjadi top of mind di benak pembeli.

Jadi sudahkah memanfaatkan digital branding untuk menunjang kesuksesan bisnis online Anda?

20 Jan 2022

Tren Digital Marketing 2022 Yang Perlu Kamu Ketahui
Tren Digital Marketing 2022 Yang Perlu Kamu Ketahui

Mempersiapkan strategi digital marketing sangat diperlukan supaya kamu dapat mengikuti perubahan dan pembaruan setiap saat. Berikut ini terdapat beberapa tren digital marketing 2022 yang perlu kamu ketahui :

1. Artificial Intelligence

Mungkin tahun sebelumnya artificial intelligence (AI) sudah sering dibahas, tapi tahun ini penggunaan AI dalam strategi digital marketing akan semakin meningkat. Bahkan menurut Bremework, sekitar 61% marketer mengatakan AI merupakan aspek paling penting dari strategi mereka.

2. Mobile-first Marketing

Semakin meningkatnya pengguna smartphone dan mayoritas traffic di internet, maka mobile-first marketing perlu diperhatikan dalam tren digital marketing. Jadi untuk para marketer apakah sudah memastikan bahwa website yang kalian punya UX-nya sudah nyaman untuk pengguna smartphone?

3. Hybrid Event

Tidak bisa dipungkiri bahwa efek pandemi covid-19 membuat banyak kegiatan beralih ke online. Namun tahun ini kita harus siap juga bahwa tahun 2022 adalah tahun transisi ke kegiatan normal. metode hybrid event ini adalah metode gabungan ketika menggelar event, yaitu online dan offline, jadi partisipan bisa memilih.

4. Mobile Live Stream Shopping

Tren berbelanja dari smartphone metodenya semakin beragam, salah satunya live stream shopping. Digital marketing perlu memberikan perhatiannya pada tren yang satu ini untuk menentukan strategi. Pastikan marketer sudah memiliki social commerce yang mobile-friendly dan bisa memanfaatkan fitur-fitur live stream.

Kira-kira gimana dari penjelasan tren digital marketing 2022 tersebut, apakah kamu sudah menggunakan salah satunya atau bahkan semuanya? 


19 Jan 2022

Pengaruh Konsep Gamifikasi Terhadap Engagement Dan Minat Pelanggan
Pengaruh Konsep Gamifikasi Terhadap Engagement Dan Minat Pelanggan

Gamifikasi adalah suatu teknik atau metode yang menerapkan permainan ke dalam strategi pemasaran yang pertama kali diterapkan pada tahun 2010 (C&EN Media Group). Berdasarkan Survey Anyplace, gamifikasi adalah salah satu dari sekian banyak cara yang berguna untuk meningkatkan engagement dan minat pelanggan, calon pelanggan, maupun klien Anda. 

Dengan menerapkan strategi gamifikasi, Anda bisa menambahkan berbagai elemen menarik pada situs website atau aplikasi dengan tantangan, hadiah dan lain sebagainya. Hal tersebut mampu membuat customer lebih berinteraksi dan memicu ketertarikan para pengguna untuk bisa berlomba-lomba dalam mengikuti permainan. Tak hanya itu, gamifikasi  memberikan kesan pencapaian dan kompetisi bagi pengguna. Orang-orang cenderung mau dipandang dan mendapatkan imbalan setelah melakukan pekerjaan yang baik atau memenangkan sesuatu dari orang lain. Oleh karena itu, pengaruh konsep gamifikasi secara tidak langsung akan meningkatkan engagement dan minat pelanggan untuk membeli produk anda.

Memberikan suatu hadiah menarik dengan menerapkan permainan terbukti mampu meningkatkan loyalitas pelanggan serta opini yang positif terkait brand Anda dan dapat menimbulkan brand awareness. Jika para pelanggan sudah mengenal brand Anda dan memikirkannya secara terus menerus, maka akan timbul rasa penasaran pada mereka dan ingin berlangganan atau membeli produk Anda. Pada akhirnya customer akan menjadi pelanggan tetap bahkan berpotensi akan memberitahu orang lain tentang brand Anda.  

Jadi apakah kini Anda berminat menerapkan sistem gamifikasi pada bisnis online Anda? 

18 Jan 2022

Alasan Harus Perhatikan Logo Sebelum Membangun Sebuah Brand
Alasan Harus Perhatikan Logo Sebelum Membangun Sebuah Brand

Di era pandemi banyak sekali orang yang mendirikan usaha barunya baik online maupun offline. Hal tersebut dikarenakan banyaknya pengeluaran daripada pemasukan, bahkan jumlah angka PHK semakin bertambah. Menurut data Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) 2021, hampir 48% pekerja yang bekerja di sektor kritikal, esensial, dan nonesensial terancam Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan dirumahkan.

Dalam membangun usaha, hal yang wajib diperlukan pertama kali ada modal. Tetapi seiring berjalannya waktu, perlu adanya digital branding untuk mengembangkan usaha tersebut. Salah satu cara digital branding yang  sangat penting, yaitu logo.

Logo merupakan suatu gambar yang memiliki sebuah arti tersendiri. Pembuatan logo organisasi atau perusahaan sering dilatarbelakangi dengan visi, misi, atau cerita dibalik organisasi atau perusahaan tersebut.

Berikut tiga alasan mengapa perlu memperhatikan logo sebelum membangun sebuah brand:
1. Menjadi Pembeda dari Kompetitor yang Lain.
Setiap brand pasti menggunakan logo untuk menjalankan bisnisnya. Untuk menghindari kesalahpahaman pada produk yang sama, maka dari itu logo diperlukan sebagai pembeda antara satu brand dengan brand lain. 

2. Menarik Perhatian Konsumen.
Sudah bukan rahasia lagi apabila logo yang unik akan menarik perhatian konsumen. Apalagi brand yang memiliki pelayanan yang juga bagus. Pastinya konsumen akan terus mengingat logo tersebut di manapun mereka berada.

3.Sebagai Identitas Brand.
Tentunya logo sebagai sebuah identitas sebuah brand. Karena tanpa adanya logo, konsumen tidak tau bentuk visual dari brand. Sama seperti yang dituliskan di paragraf sebelumnya, bahwa logo dibentuk berdasarkan visi dan misi. Dengan demikian konsumen akan mengetahui visi dan misi yang dibawa oleh brand.

Sudah kebayang pentingnya digital branding dengan menggunakan logo? 

12 Jan 2022

Solusi Membalas Chat Konsumen Cepat Dan Mudah Melalui Integrasi Chat Marketplace
Solusi Membalas Chat Konsumen Cepat Dan Mudah Melalui Integrasi Chat Marketplace

Tahukah Anda bahwa kecepatan seorang pebisnis online dalam membalas chat konsumen di marketplace dapat menentukan kesuksesan dari bisnis itu sendiri? Hal ini dikarenakan layanan chat yang tersedia di marketplace dapat menjadi jembatan utama dan pertama bagi hubungan konsumen dan pebisnis terjalin.

Bayangkan jika ada seorang konsumen yang tertarik dan ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai produk Anda dan bertanya melalui chat tetapi tidak kunjung mendapatkan balasan? Tentu hal ini membuat konsumen menjadi ragu dan hilang rasa penasaran terhadap produk yang Anda tawarkan, bahkan bahayanya lagi adalah jika mereka beralih ke toko online lainnya.

Namun, bagi para pebisnis online juga pasti bingung bagaimana caranya dapat membalas puluhan bahkan ratusan chat setiap hari dengan cepat dari 1 marketplace ke marketplace lainnya.

Di sisi lain, perkembangan teknologi yang semakin canggih telah menghadirkan sebuah sistem yang menjadi solusi membalas chat konsumen, cepat dan mudah melalui integrasi chat marketplace. Integrasi chat marketplace adalah sebuah sistem yang memudahkan pebisnis online untuk membalas seluruh chat dari semua marketplace hanya dengan satu dashboard saja. Dengan integrasi chat marketplace, pebisnis online tidak perlu repot-repot keluar masuk ke setiap marketplace dan akan menghemat waktu lebih banyak.

Jadi apakah tertarik mengaplikasikan integrasi chat marketplace di bisnis anda? 
Baca juga artikel lainnya mengenai bagaimana
cloud warehouse system sebagai solusi integrasi marketplace dan fulfillment yang customer-centric. 

10 Jan 2022

5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menjual Produk Di Marketplace
5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menjual Produk Di Marketplace

Perkembangan dunia digital memudahkan pekerjaan manusia, termasuk dalam hal berbisnis. Bagi Anda yang sedang menekuni bisnis online, marketplace bisa menjadi wadah yang tepat untuk mengembangkan bisnis. Terlepas dari apakah bisnis tersebut berskala kecil, menengah ataupun ingin mencoba untuk memperluas bisnis. Bisnis yang dulunya dilakukan hanya lewat media sosial kini sudah bisa dilakukan di marketplace karena dirasa cukup aman dan nyaman dalam bertransaksi. Produk-produk yang dijual di marketplace juga lebih bervariasi sehingga konsumen bisa memilih barang yang terbaik untuk memenuhi kebutuhannya. 

Faktanya, ada banyak sekali manfaat yang dapat Anda rasakan jika menjual produk dan brand Anda di dalam platform marketplace. Akan tetapi, untuk dapat memilih marketplace yang tepat bagi bisnis Anda tidaklah boleh dilakukan secara sembarangan. Maka dari itu, berikut 5 hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual produk di marketplace.

1. Kuantitas Traffic Marketplace

Manfaat terbesar dari menggunakan marketplace dalam menjual produk atau brand Anda adalah basis data pelanggan yang dimiliki oleh marketplace tersebut. Oleh karena itu, hal pertama yang harus dipertimbangkan adalah mengetahui traffic dari situs marketplace yang akan Anda pergunakan. Apakah marketplace tersebut memiliki kuantitas traffic cukup besar, aktif dalam bertransaksi, mengalami pertumbuhan dari waktu ke waktu, dan lain sebagainya. 

2. Struktur Biaya

Ketika memutuskan untuk menjual produk melalui marketplace, tentunya ada biaya yang perlu Anda perhatikan. Maka dari itu, mulailah melakukan riset terhadap struktur biaya yang diperlukan dari website marketplace yang Anda minati dan tentukan apakah hal tersebut hanya berupa  beban komisi penjualan, apakah mereka memiliki biaya pencatatan, atau memiliki struktur yang sama sekali berbeda dengan sistem dalam bisnis Anda. Selain itu, juga perlu mempertimbangkan potensi biaya tambahan termasuk biaya pengiriman, biaya pemasaran, dan biaya lain yang mungkin timbul melalui penggunaan dukungan opsional

3. Dukungan Marketplace Pilihan 

Sebagian besar marketplace menawarkan dukungan untuk membantu Anda dalam mendapatkan hasil yang maksimal dari platform marketplace, baik dalam bentuk alat untuk pemasaran dan penjualan atau dengan memberikan akses pada pengelola akun khusus yang mereka tentukan. Meskipun hal ini mungkin atau tidak menjadi persyaratan bagi Anda, akan tetapi Anda harus meneliti lebih jauh tentang dukungan apa yang tersedia dalam platform marketplace tersebut dan apakah ada biaya tambahan yang diperlukan dalam pengelolaan bisnis Anda.

 4. Aturan & Regulasi

Selain sebagai wadah penjualan, platform marketplace bersifat  fleksibilitas dan kontrol yang jauh lebih sedikit jika dibandingkan dengan Anda berjualan melalui website ataupun webstore. Perlu dipertimbangkan adalah tentang apakah ada aturan khusus yang harus Anda patuhi, salah satu contoh paling signifikan adalah aturan dalam hal pengembalian produk. 

5. Pengelolaan Beberapa Saluran Sekaligus

Jika Anda sudah menjual melalui marketplace, menggunakan lebih dari saluran penjualan adalah hal yang pasti. Tentunya Anda ingin memanfaatkan segala cara yang mendatangkan keuntungan untuk bisnis dan mungkin akan melakukannya dengan berjualan di beberapa marketplace, webstore Anda sendiri dan bahkan juga pada toko fisik.

Jadi sudah siap untuk menjual produk di marketplace? 
Baca juga artikel lainnya mengenai
solusi omnichannel integrasi marketplace dan multiplatform untuk memudahkan integrasi data. 


05 Jan 2022

Ecommerce Enabler, Solusi Untuk Kembangkan Bisnis Online Dengan Mudah
Ecommerce Enabler, Solusi Untuk Kembangkan Bisnis Online Dengan Mudah

Di era millenial saat ini mayoritas masyarakat melakukan pembelian secara online. Menurut Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo), aktivitas belanja online meningkat sampai 400% selama pandemi. 

Maka dari itu perlu adanya penyesuaian bagi para pebisnis offline untuk membuka usaha atau tokonya secara online. Tetapi untuk membangun bisnis online sangatlah tidak mudah, apalagi bagi brand yang baru saja dibuat.

Hal yang sering menjadi kendala dalam membuka bisnis online bagi pemula, yaitu susahnya mendatangkan pelanggan di media sosial, pengelolaan stok yang tidak terstruktur, serta keahlian di bidang marketing dan teknologi yang minim atau kurang.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Ecommerce Enabler hadir menjadi solusi untuk pengembangan bisnis online. Ecommerce Enabler adalah jasa yang disediakan untuk membantu usaha atau brand secara online dengan menggunakan strategi bisnis digital. Salah satu contoh dari ecommerce enabler terbaik dengan fitur-fitur terlengkap yaitu Gudangin.

Ecommerce enabler ini menyediakan jasa mulai dari manajemen toko, digital marketing, gudang, hingga sampai ke barang diterima oleh pelanggan. Jadi pemilik usaha tidak perlu pusing lagi untuk mengatur kebutuhan bisnisnya. Dengan demikian bisnis online dapat berkembang dan sesuai dengan targetnya. 

Tertarik untuk menggunakan ecommerce enabler untuk pengembangan bisnis online Anda? 
Jangan lupa baca juga artikel lainnya tentang peranan teknologi dan
integrasi marketplace melalui ecoomerce enabler bagi kemajuan brand dan bisnis online. 

03 Jan 2022