
Mendirikan sebuah usaha atau brand memanglah hal yang mudah, tapi dalam membangun brand tersebut untuk menjadi besar butuh proses yang panjang. Banyaknya pendatang baru yang mencoba berjualan di media sosial seringkali melupakan faktor yang penting, salah satunya mengenai Product Photography.
Product Photography merupakan sebuah cara untuk mengambil sebuah foto atau gambar dari sebuah produk. Hal ini bertujuan untuk menunjukkan sebuah detail dari produk yang akan ditampilkan di media sosial sehingga calon pembeli tidak ragu dan tertarik untuk membeli produk yang ditawarkan.
Adapun beberapa manfaat dari Product Photography dalam membangun sebuah brand di media sosial, yaitu:
Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan
Sebagian besar masyarakat yang hendak melakukan pembelian secara online pada awalnya akan menilai dari foto produk yang tertera. Dengan memberikan gambar terkait dengan detail produk di internet, pelanggan merasa bahwa brand tersebut merupakan brand yang profesional dan dapat dipercaya.
Mempermudah Pelanggan Dalam Memahami Produk
Dengan belanja secara online, para pelanggan sulit untuk membayangkan tekstur dan kualitas dari produk yang diinginkannya. Dengan Product Photography dapat menarik perhatian dan mempermudah pelanggan dalam memahami produk tersebut.
Meningkatkan Conversion Rate
Untuk meningkatkan penjualan, tentu saja diperlukan iklan pada media sosial. Adanya foto produk yang jelas dan detail dalam sebuah iklan merupakan salah satu faktor pendukung untuk mempengaruhi keputusan pembeli. Dengan adanya foto produk yang detail juga akan memungkinkan audience untuk membagikan iklan atau toko online kepada teman maupun kerabatnya sehingga dapat juga meningkatkan conversion rate pada website atau lapak promosi online.
Bagaimana? Apakah mulai tertarik melakukan Product Photography untuk membangun brand bisnis Anda? Back